Kondisi Desa WOnokerso


Geografi

Desa Wonokerso berada pada ketinggian antara 516-520 meter dari permukaan laut, dikawasan sebelah timur lereng gunung Sumbing dengan kemiringan tanah antara 20% s/d 36%. Keadaan iklim Desa Wonokerso memiliki 3 (tiga) musim yaitu musim kemarau, musim penghujan dan musim pancaroba. Musim kemarau terjadi antara bulan April sampai dengan September sedangkan musim penghujan terjadi antara bulan Oktober sampai dengan bulan Maret dengan curah hujan pada umumnya tinggi antara 1000-2000 mm pertahun. Suhu rata-rata di Desa Wonokerso antara 25º-30ºC. Jenis tanah sebagian besar berjenis Latosol Coklat-Kemerahan (Lincat) yang sebagian besar dimanfaatkan untuk lahan pertanian.

Desa Wonokerso merupakan salah 1 (satu) desa di wilayah Kecamatan Tembarak Kabupaten Temanggung dengan batas wilayah sebagai berikut:

  1. Sebelah Utara        : Desa Lungge, Desa Nampirejo Kec. Temanggung
  2. Sebelah Timur       : Desa Badran Kec. Kranggan
  3. Sebelah Selatan     : Desa Bumiayu Kec. Selopampang
  4. Sebelah Barat        : Desa Tembarak Kec. Tembarak

Luas Wilayah Desa Wonokerso 205,020 Ha dengan rincian terlihat pada tabel berikut:

                                                                          PENGGUNAAN TANAH

NO

PENGGUNAAN

LUAS ( Ha )

1

Pemukiman

39,600

2

Persawahan

146,192

3

Perkebunan

10,00

4

Kuburan

2,829

5

Pekarangan

8,091

6

Perkantoran

0,145

7

Prasarana umum lainnya

8,308

 

Secara Administrasi Desa Wonokerso terbagi menjadi 11 (sebelas) Dusun yang terbagi menjadi 11 (sebelas) Rukun Warga (RW) dan 21 (dua puluh satu) Rukun Tetangga (RT) sebagaimana tabel  berikut:

                                                  PEMBAGIAN WILAYAH ADMINISTRATIF

NO

NAMA DUSUN

NAMA RW

JUMLAH RT

1

Dusun Candi

RW 01

2 RT

2

Dusun Wonokerso I

RW 02

2 RT

3

Dusun Wonokerso II

RW 03

2 RT

4

Dusun Kalibawang

RW 04

2 RT

5

Dusun Bakalan

RW 05

3 RT

6

Dusun Kebon

RW 06

2 RT

7

Dusun Gemilang

RW 07

1 RT

8

Dusun Dalangan

RW 08

2 RT

9

Dusun Ngandongan

RW 09

1 RT

10

Dusun Bendan

RW 10

1 RT

11

Dusun Jaranan

RW 11

3 RT

 

Demografi

Jumlah penduduk Desa Wonokerso pada akhir tahun 2022 sebanyak 3.094 jiwa, yang terdiri dari:

  1. Penduduk laki – laki sebanyak 1.541 jiwa
  2. Penduduk perempuan sebanyak 1.553 jiwa

Sedangkan Kepala Keluarga sebanyak 1.017 KK.

Adapun jumlah penduduk menurut jenis kelamin dapat dilihat pada tabel berikut:

 

                                    JUMLAH PENDUDUK MENURUT JENIS KELAMIN

Tahun

Jumlah Penduduk

Jumlah

Jumlah Kepala Keluarga

Jumlah

Laki-laki

Pr

Laki-laki

Pr

2016

1351

1392

2743

505

204

709

2017

1354

1409

2763

563

234

797

2018

1475

1540

3015

569

233

802

2019

1513

1545

3059

854

138

992

2020

1540

1534

3074

854

138

992

2021

1541

1553

3094

863

154

1.017

2022

1541

1553

3094

863

154

1.017

Keadaan Sosial

Kondisi sosial masyarakat Desa Wonokerso ditunjukkan masih rendahnya kualitas dari sebagian besar SDM masyarakat serta cenderung masih kuatnya budaya paternalistik. Meskipun demikian pola budaya seperti ini dapat dikembangkan sebagai kekuatan dalam pembangunan yang bersifat mobilitas masa. Disamping itu masyarakat Desa Wonokerso yang cenderung memiliki sifat ekspresif, agamis dan terbuka dapat dimanfaatkan sebagai pendorong budaya transparansi dalam setiap penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. Munculnya masalah kemiskinan, ketenagakerjaan dan perburuhan menyangkut pendapatan, status pemanfaatan lahan pada fasilitas umum menunjukkan masih adanya kelemahan pemahaman masyarakat terhadap hukum yang ada saat ini. Hal tersebut sebagai akibat dari tidak meratanya tingkat pendidikan yang diperoleh masyarakat.

Adapun tingkat pendidikan masyarakat Desa Wonokerso dapat dilihat pada tabel berikut:

 

                             JUMLAH PENDUDUK MENURUT TINGKAT PENDIDIKAN

NO

TINGKAT PENDIDIKAN

JUMLAH ( JIWA )

1

Tidak/belum sekolah

667

2

Belum Tamat SD/sederajat

604

3

Tamat SD/sederajat

511

4

Tamat SLTP

538

5

Tamat SLTA

539

6

Tamat D-1/D-II

54

7

Tamat Akademi/D-III/S.Muda

32

8

Tamat D-IV/Strata I

123

9

Strata II

6

 

JUMLAH

3074

 

Sedangkan Sarana Pendidikan Formal cukup memadai dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan peserta didik, Pemerintah Desa beserta warga masyarakat sedang melakukan peningkatan sarana pendidikan berupa rehabilitasi sarana pendidikan seperti terlihat dalam tabel berikut:

 

                                                               JUMLAH SARANA PENDIDIKAN

NO

SARANA PENDIDIKAN

JUMLAH ( BUAH )

1

Taman Kanak – Kanak

1

2

PAUD

1

3

SD Negeri

2

4

TPQ

10

 

JUMLAH

14

 

Dilihat dari tingkat ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan sarana tempat ibadah, masyarakat Desa Wonokerso sangat majemuk seperti terlihat pada tabel berikut:

 

                                                                           JUMLAH PENDUDUK

                                       MENURUT AGAMA/ KEPERCAYAAN DAN TEMPAT IBADAH

NO

AGAMA

JUMLAH ( JIWA )

1

Islam

3.064

2

Kristen

5

3

Katholik

5

4

Budha

0

5

Hindu

0

6

Lainnya

0

7

Masjid

11

8

Mushola

9

 

Disamping itu Pemerintah Desa Wonokerso berupaya menyediakan sarana kesehatan agar bisa menyediakan dan memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat lebih terjamin. Adapun sarana kesehatan dan tingkat kesejahteraan dapat dilihat pada tabel berikut:

 

                                                                    SARANA KESEHATAN

NO

SARANA KESEHATAN

JUMLAH ( BUAH )

1

Posyandu

9

2

Poli Klinik Desa ( PKD )

1

3

Bina Keluarga Lansia

1

4

Bina Keluarga Balita

1

5

Bina Keluarga Remaja

1

 

                                               DATA PENYANDANG MASALAH KESEJAHTERAAN SOSIAL

No

Jenis PMKS

Jumlah Penyandang Masalah

Ket.

1

Anak Balita Terlantar

0 orang

 

2

Anak terlantar

12 orang

 

3

Lanjut Usia terlantar

38 orang

 

4

WRSE

8 orang

TKW dan Janda

5

Cacat tubuh

9 orang

 

6

Cacat tuna rungu wicara

3 orang

 

7

Cacat mental reterdasi

3 orang

 

8

Cacat ganda

5 orang

 

9

Penyakit menahun

7 orang

 

10

Fakir miskin

171 orang

 

 

Organisasi Kepemudaan, Olah Raga dan Kelompok Kesenian juga banyak terdapat di Desa Wonokerso. Adapun jenis dan jumlahnya dapat dilihat pada tabel berikut:

 

                                           ORGANISASI PEMUDA, OLAH RAGA, Dan KESENIAN

NO

NAMA ORGANISASI

JUMLAH ( Kel / Unit )

1

Karang Taruna

1

2

Remaja Masjid

11

3

Klub Sepak bola

4

4

Klub Bola Volly

5

5

Karawitan

1

6

Solawat Nabi

5

7

Paguyuban Kesenian

8

 

Keadaan Ekonomi

Tingkat pertumbuhan perekonomian Desa Wonokerso masih relatif rendah, itu disebabkan karena mayoritas penduduk Desa Wonokerso bermata pencaharian sebagai petani tradisional, belum menerapkan system pertanian modern. Indikator yang lain adalah karena masih minimnya sarana dasar sektor pertanian, seperti Jalan Usaha Tani yang belum baik, peralatan pertanian yang masih konfensional, serta pengetahuan yang masih monoton. Namun demikian apabila dibandingkan dengan keadaan ekonomi pada 3 (tiga) tahun terakhir ini rata-rata ada kenaikan meskipun tidak signifikan.

Itu didukung dengan mulai berkembangnya usaha rumah tangga (home industri) pembuatan makanan ringan yang bisa di berdayakan dan dipasarkan meskipun masih bertaraf lokal, setidaknya kegiatan tersebut sedikit banyak dapat menopang kebutuhan keluarga sehari-hari.

Selanjutnya sebagai daerah agraris, gambaran produktifitas lahan pertanian yang ada adalah sebagai berikut:

 

                                         JUMLAH PRODUKTIFITAS LAHAN PERTANIAN

No

Jenis Produksi

Kwt/Ha/Th

1

2

3

4

5

Tembakau

Padi

Jagung

Cabe

Lainnya

42

148

10

6

5

 

                                             JUMLAH PENDUDUK MENURUT PEKERJAAN

NO

JENIS PEKERJAAN

JUMLAH ( JIWA )

1

Belum/tidak bekerja

502

2

Peternak

9

3

Industri

3

4

Kontruksi

2

5

Transportasi

21

6

Karyawan swasta

289

7

Karyawan BUMN

3

8

Karyawan BUMD

4

9

Karyawan honorer

14

10

Buruh harian Lepas

108

11

Mengurus Rumah tangga

263

12

Buruh tani

54

13

Perikanan

8

14

Pembantu Rumah tangga

6

15

Tukang listrik

1

16

Tukang batu

30

17

Tukang kayu

11

18

Pelajar/Mahasiswa

556

19

Tukang jahit

6

20

Piñata rias

2

21

Pelaut

5

22

PNS

99

23

Guru

47

24

Bidan/Perawat

3

25

Perdagangan

80

26

Petani

733

27

Wiraswasta

95

 

Lembaga atau jenis usaha Perekonomian masyarakat yang terdapat di Desa Wonokerso selain sebagian besar bekerja dibidang pertanian, sebagian kecil masyarakat Desa Wonokerso juga bergerak dalam bidang perekonomian yang lain, kelompok usaha-usaha masyarakat ini merupakan salah satu upaya peningkatan produktifitas dengan pemanfaatan hasil kreatifitas dan pengolahan sumber daya yang dimiliki oleh masyarakat di Desa Wonokerso, jenis-jenis usaha masyarakat ini dapat dilihat pada table berikut:

 

                                                              LEMBAGA PEREKONOMIAN

NO

JENIS

JUMLAH ( Kel/Unit )

1

Kios/Warung kelontong

35

2

Kelompok Tani

9

3

Gapoktan

1

4

Warung makan

6

5

Industri Kerajinan

6

6

Industri pengolahan hasil pertanian

5

7

Toko pertanian

4

8

Tambang/galian

4

9

Pembibitan tanaman

6

10

Home industry

15

 

Sebagai daerah yang penduduknya sebagian besar berprofesi sebagai petani, Desa Wonokerso memiliki berbagai potensi unggulan di sektor pertanian yaitu padi dan petani hortikultura. Dari potensi tersebut masih dalam berbagai keterbatasan, maka perlu perhatian yang lebih, dengan upaya pemberdayaan dan peningkatan kesejahteraan para petani. Disamping itu peningkatan peran serta tanggungjawabnya perlu perhatian khusus agar para petani dapat menambah ilmu pengetahuan, keahlian, keterampilan serta kerja keras dalam memperjuangkan kepentingan sendiri dan secara mandiri.

 

chat